Content

Allah, Bersama-Mu, Tak Ada Jalan Buntu

Monday, 5 April 2010

"Dan apabila hamba-hambaKU bertanya kepadamu tentang AKU, maka (jawablah) bahwasanya AKU adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdo'a apabila ia memohon kepadaKU, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintahKU), agar mereka selalu berada dalam kebenaran." QS Al Baqarah:186).

"AKU sesuai dengan prasangkaan hambaKU terhadap diriKU. AKU bersamanya ketika dia berzikir(mengingatKU). Jika dia berzikir di dalam hatinya, maka AKU mengingatnya di dalam hatiKU. Jika dia mengingatKU dalam suatu jamaah, maka AKU akan mengingatnya di dalam jamaah yang lebih baik dari jamaahnya. Jika dia mendekat padaKU sejengkal, maka AKU akan mendekatinya sehasta. Jika dia mendekat padaKU sehasta, maka AKU akan mendekatinya selengan. Jika dia mendekatiKU dengan berjalan, maka AKU akan mendekatinya dengan berlari."

Rasulullah SAW bersabda: "Allah SWT itu santun dan Pemurah, Dia merasa malu pada hambaNYA, jika hambaNYA mengankat kedua tangannya, memohon padaNYA, kemudian membiarkan kedua tangan hamba itu kosong (tidak dikabulkan)."

"Dan Tuhanmu berfirman,'Berdo'alah kepadaKU, niscaya akan KUperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembahKU akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina."(QS Al Mukmin:60)

"Waspada terhadap qadir(takdir) tidak akan menyelamatkan seseorang. Namun berdo'a bermanfaat bagi takdir yang sudah terjadi dan yang belum terjadi. Oleh karena itu, hendaklah kalian berdo'a, wahai hamba-hamba ALLAH (HR. Ahmad, ath-Thabrani, Ahmad dari Muadz r.a.)

"Mintalah kalian kepada ALLAH dari anugerahNYA. Sesungguhnya ALLAH senang untuk diminta" (HR. Tirmidzi dan Abu Nu'aim)

"...Siapakah yang pernah mengharapkan Aku untuk menghalau kesulitannya lalu Aku kecewakan? Siapakah yang pernah mengharapkan Aku karena dosa-dosanya yang besar, lalu Aku putuskan harapannya? Siapakah pula yang pernah mengetuk pintuKU lalu tidak Aku bukakan?..." (Hadist Qudsi)

0 komentar :

Post a Comment

Untuk kemajuan blog ini, silahkan keluarkan kritik dan komentar anda! Thanks :)

Find Me On

Facebook  Twitter 

Followers

Quote

"Kita tidak tahu apa yang terjadi esok hari, tapi yakinkan hari ini dirimu bahagia - Aida"

Blog Archive

Labels

Pengunjung